Ekonomi & Pariwisata
Brio Sumbang Penjualan Tertinggi bagi Honda pada November 2021
Jakarta, Balinesia - Honda Brio sebagai mobil kompak bergaya hatchback masih digilai konsumen di Tanah Air terbukti penjualannya menjadi penyumbang terbesar hingga 37 persen bagi Honda pada bulan November 2021.
Sepanjang bulan November lalu, Honda Brio berhasil membukukan penjualan sebanyak 2.573 unit, dengan Brio Satya sebanyak 1.982 unit, dan Brio RS sebanyak 591 unit.
Secara total, penjualan Honda Brio memberikan kontribusi sebesar 37% dari total penjualan Honda pada bulan November 2021.
- Menteri Trenggono Minta PII Bantu Percepat Pembangunan Sektor Kelautan dan Perikanan
- Lani Darmawan Pimpin CIMB Niaga, RUPSLB Angkat Tiga Direktur Baru
- Bandara Ngloram Blora Beroperasi, Presiden Jokowi Harapkan Percepat Aktivitas Ekonomi
Diketahui, PT Honda Prospect Motor (HPM) kembali mencatatkan peningkatan penjualan di Indonesia pada penghujung tahun 2021 ini.
Sebanyak 7.005 unit mobil Honda yang terjual pada bulan November lalu secara retail nasional, meningkat 14,8% dibandingkan penjualan bulan lalu.
Secara total, Honda tercatat telah mengumpulkan penjualan sebesar 81.485 unit di tahun 2021 atau 17% lebih tinggi jika dibandingkan periode yang sama tahun lalu.
- Festival Webinar Pintar 2021, Dorong UMKM Manfaatkan Digitalisasi Tingkatkan Produktivitas
- UMKM Bali Mayoritas Manfaatkan Transaksi Pembayaran Berbasis QRIS
- IKM Denpasar Bertahan saat Pandemi Melalui Kreativitas dan Inovasi
Penjualan terbesar untuk Honda pada bulan November kembali datang dari Honda Brio dan Honda City Hatchback RS.
Model-model Honda lainnya yang juga ikut memberikan kontribusi penjualan terdiri dari Honda City Hatchback RS yang mencatatkan penjualan sebanyak 1.206 unit, diikuti oleh New Honda CR-V dengan penjualan sebanyak 1.148 unit dan Honda HR-V 1.5L sebanyak 1.045 unit.
Selain itu, Honda Mobilio terjual sebanyak 502 unit, Honda BR-V sebanyak 423 unit, Honda Civic Hatchback sebanyak 49 unit, HR-V 1.8L sebanyak 23 unit dan New Honda Odyssey sebanyak 18 unit. Untuk jajaran mobil sedan, Honda City terjual sebanyak 9 unit, Honda Accord terjual sebanyak 5 unit, Honda Civic terjual sebanyak 3 unit dan Honda Civic Type R sebanyak 1 unit.
Business Innovation and Marketing & Sales Director PT Honda Prospect Motor Yusak Billy, mengatakan, peningkatan penjualan Honda di bulan November ini masih didukung oleh permintaan konsumen terhadap model-model yang mendapatkan insentif PPnBM DTP, dan dengan masih akan berlakunya program PPnBM DTP sampai akhir tahun ini, kami optimis bahwa trend penjualan yang positif ini akan terus bertahan.
"Kami percaya untuk tahun depan pemerintah juga akan mempertimbangkan kebijakan yang tepat untuk terus mendukung pertumbuhan industri,” ujar Yusak Billy dalam keterangannya.
Pada bulan Januari 2022, Honda akan memulai pengiriman untuk All New Honda BR-V yang diproyeksikan akan menjadi salah satu kontributor penjualan terbesar untuk Honda di tahun depan. Sejak diluncurkan pada bulan September lalu, All New Honda BR-V disambut baik oleh konsumen dengan pemesanan telah mencapai lebih dari 2.500 unit.
Pada kesempatan itu, Honda juga telah mengumumkan harga resmi untuk All New Honda BR-V pada pada bulan November lalu, namun harga tersebut akan disesuaikan jika terjadi perubahan regulasi pajak di tahun mendatang. (roh) ***
Tulisan ini telah tayang di trenasia.com/bangkoboi oleh Bang Koboi pada 20 Dec 2021