Rayakan Dies Natalis Ke-37, Rektor Unwar Ajak Civitas Akademika Merenung

Perayaan Dies Natalis ke-37 Unwar. (Istimewa)

Denpasar, Balinesia.id - Universitas Warmadewa (Unwar) merayakan Dies Natalis ke-37, Jumat, 17 September 2021. Pada kesempatan itu, Rektor Unwar Prof. dr. Dewa Putu Widjana, DAP&E.,Sp.ParK., mengajak seluruh civitas akademika Unwar untuk merenung.

Menurut Widjan, perayaan Dies Natalis ke-37 merupakan momentum berkontemplasi atau bertanya kepada diri sendiri, apakah institusinya sudah maksimal mengerahkan potensi diri dalam berkontribusi meningkatkan kualitas Unwar. "Apabila belum, semua komunitas yang ada di Unwar agar berpartisipasi untuk mewujudkan visi Unwar, yaitu Bermutu, Berwawasan Ekowisata, dan Berdaya Saing Global 2034. Inilah sesungguhnya cita-cita besar kita," katanya.

Ia menjelaskan saat ini mereka memerlukan seluruh potensi yang dimiliki, untuk bisa dikerahkan dan diarahkan untuk membangun Unwar. "Karena dengan cara ini ada jaminan bahwa kita akan mampu berkompetisi dalam dunia global yang semakin keras kompetisinya," katanya dari Auditorium Widya Sabha Uttama Unwar.

Dalam menghadapi persaingan saat ini, peningkatan sumber daya manusia (SDM) agar semakin berkualitas adalah langkah wajib. Sebab, hanya dengan SDM berkualitas akan mampu berkompetisi dalam persaingan global tersebut.

"Mudah-mudahan dengan Dies Natalis ke-37 ini Universitas Warmadewa semakin eksis dan tetap mampu mengembangkan diri agar ke depan mempunyai SDM yang berdaya saing dalam percaturan global yang semakin kompetitif," kata dia.

Sementara itu, Ketua Yayasan Kesejahteraan Korpri Propinsi Bali Dr. Drs. A.A. Gede Oka Wisnumurti, M.Si., mengucapkan selamat Dies Natalis yang ke-37 Universitas Warmadewa. Pada usia yang ke-37 ini Unwar diharapkan bisa mengemban amanat dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan yang tentunya melalui Tri Dharma Perguruan Tinggi yang menerapkan nilai Sapta Bayu sebagai spirit.

"Bagaimana Warmadewa mampu menciptakan insan yang memiliki kecerdasan yang religius, kecerdasan intelektual, kecerdasan emosional, dan tentunya juga kecerdasan sosial," kata dia.

Ia mengatakan, dalam suasana pandemi Covid-19 ini, ulang tahun ini dirayakan dengan protokol kesehatan sebagai bentuk rasa syukur kepada Ida Sang Hyang Widhi Wasa bahwa sudah diberi kesehatan dan masih mampu mengemban tugas-tugas mulia dalam rangka mewujudkan visi universitas. Selain itu, juga memberikan kesempatan kepada anak-anak bangsa untuk bisa mendapatkan pendidikan yang berkualitas, berintegritas, dan didukung oleh sarana prasarana yang setiap tahun di-upgrade terus dan bahkan sudah menerapkan sistem pelayanan online, sistem pembelajaran online, dan bahkan kegiatan-kegiatan Unwar diatur sedemikian rupa sehingga semuanya bisa dilakukan secara hybrid (online dan offline).

"Ini merupakan tantangan kita di Perguruan Tinggi dan saya selalu mengajak semua civitas akademika untuk tidak meratapi Covid-19 ini, tetapi bagaimana kita bisa melawan Covid-19 ini dengan merubah mind set dan culture set kita. Dan momentum 37 tahun Warmadewa kita bisa gunakan untuk membangkitkan kembali motivasi kita utamanya di dalam merubah mind set dan culture set," ungkap Wisnumurti. jpd

Editor: E. Ariana

Related Stories