Dari Lomba Buat Beruk hingga Lomba Baleganjur Remaja, Ini Jadwal PKB ke-44 di Hari Kedua

Penampilan duta Kabupaten Tabanan dalam Peed Aya PKB ke-44, Minggu, 12 Juni 2022. (Balinesia.id/jpd)

Denpasar, Balinesia.id - Setelah dibuka secara resmi, Minggu, 12 Juni 2022, Pesta Kesenian Bali (PKB) ke-44 "Danu Kerthi Huluning Amreta" siap mempersembahkan suguhan seni selama sebulan penuh tanpa putus sampai 10 Juli 2022 ke depan.

Pementasan-pementasan tersebut dapat disaksikan langsung ke Taman Budaya Bali dan venue-venue terkait seperti Museum Puri Lukisan Ubud, Museum Neka Ubud, dan Museum Arma Ubud.

Baca Juga:

Berikut daftar sajian pementasan PKB hari kedua, Senin, 13 Juni 2022.

PKB hari kedua akan dibuka dengan Wimbakara (Lomba) Kerajinan Membuat Beruk. Lomba ini akan digelar di Kalangan Ayodya, Taman Budaya Bali pukul 10.00 WITA.

Berselang sejam, yakni pada pukul 11.00 WITA akan dipentaskan Wimbakara (Lomba) Taman Penasar. Pementasnya adalah Komunitas Widya Sabha Kecamatan Denpasar Selatan, sebagai duta Kota Denpasar. Tempat penyelenggaraannya adalah Gedung Natya Mandala ISI Denpasar.

Setelah Wimbakara Taman Penasar, PKB akan dilanjutkan pada pukul 17.00 WITA di Gedung Ksirarnawa Taman Budaya Bali, Denpasar. Kegiatan yang dihadirkan adalah Utsawa (Parade) Palegongan/Semara Pagulingan Klasik. Penyajinya adalah Sanggar Seni Manik Sidhi yang berasal dari Banjar Jempeng, Desa Adat Jempeng, Abiansemal sebagai duta Kabupaten Badung.

Sebagai pamungkas hari kedua, pada pukul 19.00 WITA jadwal akan diisi dua Wimbakara di dua tempat berbeda. Pertama, Wimbakara (Lomba) Taman Penasar sajian Sanggar Paripurna, Banjar Dana, Desa Bona, Kecamatan Blahbatuh sebagai duta Kabupaten Gianyar akan digelar di Gedung Natya Mandala ISI Denpasar.

Sementara itu, di Panggung Terbuka Ardha Candra digelar Wimbakara (Lomba) Balaganjur Remaja yang menghadirkan tiga peserta. Pertama adalah Sanggar Seni Sabda Murti, Banjar Kerta, Desa Kerta, Kecamatan Petang sebagai duta Kabupaten Badung. Penampil kedua adalah Sekaa Balaganjur Dhananjaya, Banjar Merta Sari, Desa Pujungan, Kecamatan Pupuan sebagai duta Kabupaten Tabanan, dan terakhir Sekaa Telung Barung, Desa Adat Penatih, Kecamatan Denpasar Timur sebagai duta Kota Denpasar. jpd

Editor: E. Ariana

Related Stories