Berbanding Agustus 2022, Kunjungan Wisman pada September 2022 Naik 5,24 Persen

Ilustrasi pesawat udara di bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai-Bali. (Balinesia.id/ist)

Denpasar, Balinesia.id – Kunjungan wisatawan asing (wisman) pada bulan September 2022 terpantau naik sebesar 5,24 persen dibandingkan periode bulan Agustus 2022. Pada September 2022, Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Bali mencatat ada sebanyak 291.162 kunjungan wisman, sedangkan pada bulan Agustus 2022 tercatat hanya ada 276.659 kunjungan.

Data tersebut dijelaskan Kepala BPS Provinsi Bali, Hanif Yahya, dalam rilis berita statistik Provinsi Bali yang digelar daring, Selasa, 1 November 2022 siang melalui kanal YouTube BPS Provinsi Bali. Ia menerangkan, berdasarkan kewarganegaraannya, kunjungan wisman terbanyak beradal dari Australia. 

“Wisatawan yang berasal dari Australia mendominasi kedatangan wisman ke Bali di bulan September 2022 dengan share sebesar 29,56 persen,” kata dia.

Baca Juga:

Sementara itu, Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel berbintang pada bulan September 2022 tercatat sebesar 46,45 persen, naik setinggi 8,08 poin jika dibandingkan dengan bulan Agustus 2022. Jika dibandingkan dengan bulan September 2021 yang mencapai 9,46 persen, tingkat penghunian kamar pada bulan September 2022 tercatat naik 36,99 poin.

“TPK hotel non bintang tercatat sebesar 22,18 persen, turun 0,69 poin dibandingkan bulan Agustus 2022,” kata dia.

Selanjutnya, rata-rata lama menginap tamu asing dan domestik pada hotel berbintang di Bali pada bulan September 2022 tercatat   2,36 hari atau naik sebesar 0,31 poin jika dibandingkan dengan capaian bulan Agustus 2022 yang tercatat 2,04 hari.

“Jika  dibandingkan  dengan capaian  bulan  September 2021 yang  tercatat 1,83 hari, rata-rata lama menginap September 2022 naik 0,52 poin, sedangkan untuk hotel non bintang, rata-rata lama menginap di bulan September 2022 tercatat sebesar 2,09 hari atau naik 0,03 poin dibandingkan bulan Agustus 2022 yang tercatat sebesar 2,06 hari,” katanya. jpd

Editor: E. Ariana

Related Stories