4 Hari Terakhir, Kesembuhan Covid-19 di Bali Lampaui Kasus Harian

Ilustrasi (Balinesia.id)

Denpasar, Balinesia.id - Selama empat hari terakhir pelaksanaan Level 4 Tahap II bagi Bali yang berlaku 3-9 Agustus 2021, statistik Covid-19 mengalami tren cukup baik. Angka kesembuhan terpantau secara konsisten terus berada di atas angka kasus baru.

Merujuk data yang diterima dari Satgas Penanganan Covid-19 Provinsi Bali, meski tambahan kasus harian masih di atas 1.000 orang, capaian angka kesembuhan dapat dikatakan cukup baik. Adapun angka kesembuhan berbanding kasus baru secara berturut-turut antara tanggal 6-9 Agustus 2021 adalah 1.521 berbanding 1.239; 1.027 berbanding 1.261; 1.184 berbanding 1.279; dan 1.081 berbanding 1.123.

   Baca Juga:

Melihat data, kasus baru masih dominan disumbang oleh kasus transmisi lokal. Sedangkan, selama empat hari terakhir kasus kematian  terpantau mengalami fluktuasi, yakni 46 orang pada 6 Agustus 2021, 39 orang pada 7 Agustus 2021, 25 orang pada 8 Agustus 2021, dan 40 orang pada 9 Agustus 2021.

Capaian angka-angka tersebut secara konsisten juga mempengaruhi persentase kesembuhan kumulatif dan kumlatif kasus aktif selama empat hari terakhir.

Adapun persentase kesembuhan kumulatif secara berturut-turut antara 6-9 Agustus 2021 yakni 81,13 persen, 81,63 persen, 81,99 persen, dan 82,32 persen. Sedangkan pada periode yang sama, angka kasus aktif tercatat pada kisaran 16,04 persen, 15,53 persen, 15,18 persen, 14,83 persen.
 
Berbeda dengan persentase kumulatif kesembuhan dan kasus aktif, persentase meninggal masih fluktuatif di kisaran 2,8 persen. Adapun persentase meninggal dunia akibat Covid-19 selama dua hari terakhir secara berturut-turut yakni sejumlah 2,83 persen, 2,84 persen, 2,83 persen, dan 2,84 persen

Hingga 9 Agustus 2021 pukul 18.00 WITA, Bali telah mencatat  87.217 orang. Jika dibandingkan dengan jumlah kumulatif pada 1 Juli 2021, di mana per waktu itu hanya 50.528 orang yang dinyatakan terpapar, maka selama 39 hari Bali telah menambah 36.689 orang kasus baru.

Adapun saat ini, dari 87.217 orang yang dinyatakan terpapt, ada 71.799 orang atau 82,32 persen dinyatakan sembuh, 2.481 orang atau 2,84 persen dinyatakan meninggal dunia dan menyisakan 12.937 orang atau 14,83 persen kasus aktif. jpd

Editor: E. Ariana
Bagikan

Related Stories