Tika Pagraky Rilis Lagu "Cening", Diwarnai Haru Penampil dan Penonton

Penampilan Tika Pagraky bersama Rocktober dan Gus Teja dalam perilisan lagu "Cening". (Balinesia.id/Oka Suyasa)

Denpasar, Balinesia.id - Penampilan Tika Pagraky bersama Rocktober dan Gus Teja berhasil membuat emosi penonton Living World Denpasar naik ketika membawakan lagu terbarunya, "Cening". Lagu tersebut dikenalkan ke publik secara perdana pada  Rabu, 26 Juli 2023 petang.

Setelah dibuka dengan sejumlah lagu dari mereka, penonton tampak antusias mendengarkan lagu "Cening" yang dibawakan pada pamungkas acara. Alunan seruling Gus Teja mengawali lagu "Cening" dan seketika membuat penonton terbius suasana sendu, ditambah kolaborasi  suara Tika dan Wira Krisna  yang menyanyikan lagu tersebut begitu apik.

"Cening Nguda cening ditu majujuk ngeling gati sigsigin, cening suud monto malu mangeling mai paekin," demikian penggalan lirik lagu Cening yang memang terinspirasi dari kisah nyata Wira Krisna sebagai pencipta.

Baca Juga:

"Sangat tersentuh dan terharu melihat perform  dari teman-teman Rocktober, Tika, dan Bli Gus Teja.  Benar benar ngena ke hati dan sangat tersentuh semoga juga bisa menyentuh hati masyarakat yang mendengar," kata Wira Krisna yang adalah vokalis Rocktober usai manggung.

Dalam konferensi pers yang digelar sebelumnya, Wira Krisna menjelaskan bahwa lagu ciptaannya itu memang berasal dari pengalaman hidup. Maka, tidak salah l lagu tersebut kemudian mampu memainkan perasaannya.

"Awalnya ada kebingungan mau buat lagu apa, kemudian muncul ide buat lagu cening yang terinspirasi dari kisah nyata, true story yang saya alami sendiri, contoh saat saya manggung ke Singaraja berangkat sore dan kadang sampai pagi membuat anak saya menangis," tutur Wira.

Baca Juga:

Emosi yang sama juga dirasakan Tika yang  tidak lain istri dari Wira Krisna dan penyanyi kunci lagu tersebut. "Saya sangat senang sekali, ternyata banyak yang datang, dan tadi saya tidak bisa menahan air mata di panggung begitu juga penonton  ikut menangis, karena mungkin ikut merasakan apa yang saya rasakan, di mana kita sebagai orang tua selalu meninggalkan anak-anak untuk bekerja," katanya.

Sementara itu, ketika disinggung terkait persiapan  merilis lagu "Cening", Tika mengatakan perlu waktu seminggu dari pemilihan tempat dan alat pendukung lainnya. Tika juga mengatakan bahwa latihan bersama di antara mereka dilakukan saat cek sound. "H-2  sebelum lunching kita sudah latihan namun baru bisa bersama saat ceksound, langsung kita gas dan syukurnya berjalan dengan lancar," kata Tika.

Ke depan, Tika dan Wira Krisna berharap lagu "Cening" bisa menjadi inspirasi untuk orang tua dalam mengurus anak. "Inilah kenyataannya kita, orang tua bekerja untuk anak. Semoga anak mengerti dan para orang tua lebih semangat lagi untuk memiliki waktu dengan keluarga dan anak-anaknya," tambah Tika. oka

Editor: E. Ariana
Bagikan

Related Stories