balinesia.id

STAHN Mpu Kuturan Bangun Asrama Mahasiswa, Ari Dwipayana Beri Apresiasi

Kamis, 23 September 2021 17:02 WIB

Penulis:E. Ariana

Editor:E. Ariana

Ari.jpg
AAGN Ari Dwipayana (depan kiri) meninjau pembangunan Asrama Mahasiswa STAHN Mpu Kuturan. (Istimewa)

Buleleng, Balinesia.id - STAHN Mpu Kuturan Singaraja tengah membangun asrama mahasiswa guna melengkapi infrastruktur kampus. Asrama 43 kamar dengan kapasitas 172 orang itu dibangun sabagai hibah Kementerian PUPR.

Koordinator Staf Khusus Presiden RI, Anak Agung Gede Ngurah Ari Dwipayana mengapresiasi pembangunan tersebut. "Kami apresiasi atas kecepatan pembangunan infrastruktur pendidikan. Saya rasa ini hal penting, dalam pendidikan tersedianya infrastruktur pendukung," katanya saat melakukan kunjungan terhadap pembangunan tersebut, Kamis, 23 September 2021.

Didampingi Ketua STAHN Mpu Kuturan, Singaraja, Dr. Gede Suwindia, S.Ag, M.A., Ari Dwipayana mengatakan bahwa semua fasilitas kampus sangatlah penting. "Apakah itu tempat pembelajaran, asrama mahasiswa, dan sebagainya merupakan fondasi untuk menunjang proses pembelajaran," kata dia.

Proses pembangunan Lab Praktik Keagamaan yang sedang berlangsung menarik perhatian Ari Dwipayana. Pasalnya, pembangunan ini menggunakan paras Abasan Sangsit yang notabene menjadi karakteristik arsitektur Buleleng.

Peninjauan pembangunan juga dilakukan terhadap ruang perkuliahan yang posisinya di sebelah selatan rektorat juga tak luput dari pengamatannya. Dari sana, tokoh Puri Kauhan Ubud ini kemudian meninjau pembangunan gedung asrama lantai empat yang posisinya berada di sebelah timur ruang rektorat.

Asrama mahasiswa juga dilengkapi parkir di bagian lantai paling bawah gedung tersebut. Selain itu, di lantai bawah juga nantinya akan disiapkan dua kamar khusus untuk penyandang disabilitas, termasuk ketersediaan ruangan pengelola dan ruang rapat. jpd