Mau Vaksinasi di Bali, Unduh Aplikasi Ini Biar Tidak Antre

Antrean vaksinasi COVID-19 di RSUP Mohammad Hoesin Palembang berjubel

Denpasar, Balinesia.id—Kabar baik buat masyarakat Bali yang berniat mengikuti vaksinasi Covid-19. Pemprov Bali baru saja meluncurkan meluncurkan aplikasi online SpeedID untuk mengakomodir tingginya animo masyarakat mendapatkan vaksin serta menghindari terjadinya kerumunan.

Aplikasi ini akan membantu masyarakat mendaftar vaksinasi  dan dapat memilih jadwal kunjungan serta datang sesuai dengan jam kunjungan yang tercantum di dalam tiket. Aplikasi ini sangat simple, mudah dan bersahabat, masyarakat yang akan vaksin tinggal download aplikasi SpeedID dan ikuti langkah langkahnya. 

“Dengan aplikasi ini masyarakat tidak perlu antre lama apalagi datang subuh-subuh untuk mencari nomor antrean. Aplikasi ini tidak hanya memudahkan  masyarakat  untuk mendaftar H-3 atau H-7 dari jadwal yang diinginkan, bahkan  dari tiket digital yang diperoleh juga akan mencantumkan hari, jam bahkan menit kedatangan, semua disampaikan secara detail sehingga waktu akan lebih efisien dan tidak terjadi antrean panjang maupun kerumunan,“ jelas Sekda Bali Dewa Made Indra, Jumat (16/7/2021).

Dewa Indra menekankan agar masyarakat yang akan mengikuti vaksinasi taat dan datang tepat waktu sesuai dengan yang telah ditentukan dalam ticket aplikasi SpeedID guna mencegah terjadinya kerumunan serta tetap menerapkan prokes Covid-19. Ditambahkannya, target pencapaian vaksinasi diharapkan bisa dilaksanakan kurang lebih 300an orang per hari, baik di Wantilan DPRD maupun Gedung Nari Graha.

Sebelumnya, pelayanan vaksinasi bagi masyarakat umum  di Wantilan DPRD Provinsi serta Gedung Nari Graha karena terjadinya kerumunan saat proses vaksinasi, maka per tanggal 19 Juli 2021 layanan vaksinasi akan dibuka kembali dengan penerapan pendaftaran vaksinasi secara online. 


Related Stories