ESG Award: Sabet Penghargaan TrenAsia ESG Excellence 2022, BSI Memotivasi Perusahaan Lainnya

Sustainable Strategy Officer PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS) Selly Agustina menerima penghargaan TrenAsia ESG Excellence 2022 kategori Syariah Bank predikat Sustainability yang diserahkan oleh Editor in Chief TrenAsia.com Adhitya Noviardi (TrenAsia/ Panji Asmoro)

JAKARTA – Raksasa Bank Syariah Tanah Air, PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS) meraih penghargaan TrenAsia ESG Excellence 2022 kategori Syariah Bank predikat Sustainability di ajang penganugerahan penghargaan TrenAsia ESG Excellence 2022.

Prestasi dan pengakuan ESG Award ini diberikan kepada perseroan atas komitmen dan keberhasilan perseroan dalam menerapkan prinsip-prinisp pengembangnan keberlanjutan (sustainable development) dari aspek Lingkungan, Sosial, dan Tata Kelola pada segenap proses bisnis dan produk yang dikembangkan perseroan.

Sustainable Strategy Officer PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS) Selly Agustina menerima tropi penghargaan yang diserahkan langsung oleh Editor in Chief TrenAsia.com Adhitya Noviardi di acara yang diselenggarakan di Hotel The Ritz-Carlton Mega Kuningan, Jakarta, Rabu, 19 Oktober 2022.

“Alhamdulillah. Terima kasih kami sampaikan kepada TrenAsia atas apresiasi yang diberikan untuk BSI dalam penerapan ESG. Tentunya menjadi motivasi bagi BSI juga untuk perusahaan-perusahaan lain untuk menerapkan ESG dalam aktivitas perusahaan sebagai tanggung jawab terhadap sosial & lingkungan. Sukses terus untuk TrenAsia,” kata Selly kepada TrenAsia, Senin, 24 Oktober 2022.

Direktur Utama PT Tren Media Berjejaring, pemilik TrenAsia.com Sukirno mengatakan, berbagai upaya implementasi ESG yang dilakukan oleh perusahaan di Tanah Air perlu diapresiasi lewat ajang TrenAsia ESG Excellence 2022. 

Harapannya, setiap korporasi makin giat dan berkomitmen terhadap implementasi praktik bisnis berkelanjutan.

Menurut Sukirno, tujuan dari program ini adalah memberikan dukungan berupa penghargaan kepada perusahaan yang sudah menjalankan ESG agar program-program tersebut bisa berjalan untuk mewujudkan misi nasional mengurangi emisi karbon secara berkelanjutan.

Ketua Dewan Juri TrenAsia ESG Excellence 2022 yang juga President Director PT Schroders Investment Management Indonesia, Michael T. Tjoajadi menambahkan, di tataran global, investor kini lebih menyukai investasi yang bertanggung jawab dan lebih mendukung perusahaan yang mengedepankan ESG. 

Perusahaan-perusahaan ini disebut lebih tahan banting ketika ekonomi berguncang dan membuat investor lebih tenang dengan tata kelola bertanggung jawab.

Menurut Michael, TrenAsia ESG Excellence 2022 menjadi wadah untuk merekam progress implementasi ESG oleh perusahaan di Tanah Air setiap tahunnya. Karena sama-sama concern dengan ESG, dewan juri pun sepakat untuk melakukan panel bersama dengan media TrenAsia yang sangat bagus memiliki concern dengan ESG.

Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Yosi Winosa pada 24 Oct 2022
Bagikan

Related Stories