Bukan di Bato.to, Ini 7 Rekomendasi Situs Baca Komik Legal

Kamis, 22 Januari 2026 19:27 WIB

Penulis:Justina Nur Landhiani

Editor:Justina Nur Landhiani

Bukan di Bato.to, Ini 7 Rekomendasi Situs Baca Komik Legal
Bukan di Bato.to, Ini 7 Rekomendasi Situs Baca Komik Legal (goodereader.com)

JAKARTA — Membaca komik kini jadi lebih mudah karena komik bisa diakses secara online atau daring. Banyak platform atau situs yang menyediakan ribuan judul komik dari berbagai genre yang bisa Anda akses dengan mudah.

Namun, di balik kemudahan tersebut, tidak sedikit pembaca yang tanpa sadar mengakses platform ilegal, seperti Bato.to yang kerap menjadi rujukan karena koleksi komiknya yang lengkap dan gratis.

Bato.to adalah situs untuk membaca komik seperti manga dan manhwa yang ilegal. Baru-baru ini, Bato.to telah resmi ditutup permanen karena adanya tuntutan hak cipta, pemblokiran regional, serta serangan server.

BACA JUGA: Link dan Sinopsis Film Blacklight, Dibintangi Liam Neeson

Bagi Anda yang selama ini mengandalkan Bato.to, ada baiknya jika mulai sekarang Anda beralih ke situs penyedia komik online yang legal dan resmi. Berikut rekomendasinya untuk Anda.

Rekomendasi Situs Baca Komik Legal dan Resmi Bukan di Bato.to

Rekomendasi Situs Baca Komik Legal dan Resmi Bukan di Bato.to

1. LINE Webtoon

Rekomendasi Situs Baca Komik Legal dan Resmi Bukan di Bato.to: LINE Webtoon

LINE Webtoon adalah aplikasi dan platform baca manhwa atau komik asal Korea yang memiliki ribuan judul komik atau webtoon dari berbagai genre.

2. MANGA Plus

Rekomendasi Situs Baca Komik Legal dan Resmi Bukan di Bato.to: MANGA Plus

MANGA Plus adalah situs baca manga resmi yang berada di bawah naungan Shonen Jump. Layanan ini beroperasi secara berbayar, sehingga pengguna dapat menikmati pengalaman membaca yang lebih nyaman tanpa gangguan iklan pop-up yang mengganggu.

BACA JUGA: Link Nonton Undercover Miss Hong, Bukan di Drakorindo!

3. BookWalker

Rekomendasi Situs Baca Komik Legal dan Resmi Bukan di Bato.to: BookWalker

BookWalker adalah platform e-book dan aplikasi digital milik Kadokawa, salah satu penerbit besar asal Jepang. Situs ini menawarkan beragam judul manga, mulai dari rilisan terbaru hingga seri populer seperti One Piece, Attack on Titan, Fairy Tail, dan Neon Genesis Evangelion.

4. VIZ Media

Rekomendasi Situs Baca Komik Legal dan Resmi Bukan di Bato.to: VIZ Media

VIZ merupakan perusahaan penerbit manga sekaligus distributor anime yang memiliki katalog judul terkenal berskala global. Beberapa seri ikonik yang tersedia antara lain Dragon Ball, Naruto, Fullmetal Alchemist, dan One Piece.

5. ComiXology (Amazon)

Rekomendasi Situs Baca Komik Legal dan Resmi Bukan di Bato.to: ComiXology (Amazon)

Didirikan pada 2007, ComiXology adalah layanan komik dan manga digital berbasis cloud yang dapat diakses melalui berbagai perangkat seperti iOS, Android, dan Kindle. Sejak diakuisisi oleh Amazon pada 2014, ComiXology berkembang menjadi salah satu platform baca manga digital terbesar dan paling populer di dunia.

6. Google Play Books

Bagi Anda yang ingin membaca komik dalam bahasa Indonesia, Anda bisa mencoba membeli komik yang dijual di Google Play Books. Tenang saja, ada banyak judul yang ditawarkan, mulai dari One Piece, Detektif Conan, dan masih banyak lagi.

Itu tadi beberapa rekomendasi platform yang memudahkan Anda membaca komik secara online, legal, dan resmi, bukan di Bato.to yang dipercaya ilegal. 

7. iPusnas

Rekomendasi Situs Baca Komik Legal dan Resmi Bukan di Bato.to: iPusnas

iPusnas adalah aplikasi perpustakaan online milik Perpustakaan Nasional (Perpusnas) RI. Di aplikasi ini, Anda bisa mencari berbagai judul komik dengan gratis, tanpa harus membayar. Anda tinggal sign up dan bergabung di library yang tersedia.

BACA JUGA: Ini Dia Link Nonton Drama Korea Can This Love Be Translated

Itu tadi deretan rekomendasi situs baca komik yang legal dan resmi, bukan di Bato.to yang disebut ilegal dan kini ditutup.